Sunday, January 26, 2025
logo-mistar
Union
TAPANULI BAGIAN UTARA

Pj Bupati Taput Ingatkan Kades dan PNS Jangan Berpolitik Praktis

journalist-avatar-top
By
Saturday, April 27, 2024 16:38
11
pj_bupati_taput_ingatkan_kades_dan_pns_jangan_berpolitik_praktis

pj bupati taput ingatkan kades dan pns jangan berpolitik praktis

Indocafe

Taput, MISTAR.ID

Untuk menjaga ketentraman jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tapanuli Utara (Taput) yang akan dilaksanakan 27 November mendatang, para kepala desa (Kades), PNS dan PPPK diminta jangan ikut-ikutan politik praktis.

“Kepada para kepala desa, PNS dan PPPK jangan ikut-ikutan berpolitik praktis, agar Tapanuli Utara selalu kondusif. Apabila ada oknum kepala desa dan PNS kedapatan ikut-ikutan, akan kita berikan sangsi sesuai aturan yang berlaku,” ujar Pj Bupati Taput Dr Dimposma Sihombing, Sabtu (27/4/24).

Baca Juga : Jalin Kerja Sama Erat, Pj Bupati Taput Silaturahmi dengan Kapolres

Dimposma mengatakan, dalam peraturan sudah jelas diatur dan melarang bahwa kepala desa, PNS dan PPPK tidak diperbolehkan melakukan dan berpolitik praktis. “Itulah harapan saya agar ke depan Tapanuli Utara selalu kondusif,” katanya.

Sementara informasi yang berkembang di Tapanuli Utara, ada oknum PNS dan kepela desa menjadi tim sukses salah satu bakal calon bupati dan bermain di balik layar. (fernando/hm24)

journalist-avatar-bottomRedaktur Syahrial Siregar